Pages

Thursday, 12 May 2016

Cara Membua USB Bootable FlashDisk Windows Dengan Rufus





Rufus | 681 KB
Rufus adalah sebuah aplikasi portable yang berguna untuk membuat bootable USB bagi Windows atau Linux, cara penggunaanya hampir mirip dengan YUMI. Dengan menggunakan aplikasi mini ini, kamu bisa menginstall Windows melalui USB apabila perangkat komputer kamu tidak memiliki CD/DVD-ROM. Rufus juga sudah support Bahasa Indonesia.

Kali ini saya akan membagikan cara untuk membuat USB Bootable Windows dengan Rufus. Cara ini cukup efektif buat kalian yang malas burning file ISO Windows XP kedalam CD/DVD. Cara ini bisa digunakan untuk membuat bootable Windows XP, 7, 8/8.1 dan juga Windows 10. Rufus juga support untuk membuat bootable DLC Boot atau Boot Sergei Strelec.

Sebelum membuat Windows USB Bootable kedalam FlashDisk, ada beberapa hal yang harus kalian siapkan diantaranya :

- FlashDisk kosong minimal 1 GB / 2 GB
- File ISO Windows XP.
- Aplikasi Rufus.

Berikut tutorial cara membuat bootable USB Windows XP kedalam FlashDisk :

1. Kalian download terlebih dahulu aplikasi rufus melalui situs resminya disini.

2. Jalankan rufus sebagai admin, maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini. Tampilan dibawah adalah tampilan default Rufus. Dalam tutorial kali ini saya menggunakan flashdisk berukuran 8 GB. ada beberapa menu yang bisa kalian lihat dibawah, diantaranya :

- Device : menunjukan nama FlashDisk.
- Paritition Scheme & Target System Type : menu ini menunjukan jenis partisi apa yang akan kalian install Windows dengan Rufus. Apakah PC kalian support BIOS / UEFI.
- File System : Jenis sistem file yang digunakan pada flashdisk. Flashdisk biasanya memiliki file System FAT32, namun saya memilih NTFS ( bebas ).


3. Setelah itu kalian cari file ISO Windows yang ingin kalian buat bootable, dalam contoh ini saya ingin membuat bootable Windows XP. klik pada gambar DVD-ROM seperti dibawah ini.

4. Tunggu sementara, karena Rufus sedang mengecek file ISO yang kalian gunakan.

5. Saya melakukan settingan terhadap FlashDisk saya seperti gambar dibawah ini, dan jika sudah OK, kalian bisa klik Start.

6. Pesan dibawah muncul. karena pada langkah ke-5 saya memilih pilihan Quick Format. Pilihan tersebut akan menghapus seluruh data yang ada di FD. Jadi pastikan flashdisk yang kalian gunakan sudah benar-benar kosong. 
Dan klik OK untuk memulai proses pembuatan bootable USB FD. Proses menggunakan rufus cukup memakan waktu beberapa menit, sekitar 7 sampai 10 menit tergantung dari besarnya ukuran file ISO Windows milik kalian.



7. Done ! jika sudah, maka flashdisk kalian sudah siap digunakan sebagai USB Bootable. Biasanya, flashdisk yang sudah dijadikan bootable USB akan memiliki tampilan installer seperti gambar dibawah ini.

Note :
- Kalian juga bisa mengubah bahasa Rufus menjadi Bahasa Indonesia, caranya cukup klik gambar globe di pojok kanan atas Rufus dan pilih Bahasa Indonesia ( Indonesian ).


- Berikut tampilan Rufus yang menggunakan Bahasa Indonesia

0 comments:

Post a Comment

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com